Kunjungan Kerja Kasubdit Sarpras KSKK Tinjau Proyek SBSN di MTsN 2 Majene



Humas Karewa Marasa Inmas MTsN 2 Majene. – Kepala Subdit Sarpras KSKK Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI, Bapak Dodi melakukan kunjungan kerja di MTsN 2 Majene, pada hari Selasa, 22 Agustus 2023. Kunjungan kerja ini akan meninjau proyek pembangunan dari sumber Surat Berharga Syariah Negara (SBSN). Bangunan yang megah ini dibangun di atas tanah milik Madrasah. 

Kunjungan tersebut didampingi oleh Bapak DR Misbahuddin, S. Ag., M. Ag, Kabag TU Bapak Suharli, S. Ag. M. Pd. I Kanwil Kementerian Agama Prov Sulbar. Dalam tinjauannya Kepala Subdit Sarpras KSKK Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam,  Pak Dodi menyampaikan ungkapan rasa syukur dan terima kasih atas sambutan hangat Kepala Madrasah Bapak Ismail Saleh, S. Pd, M. Pd. bersama Bapak Kepala TU Bapak Subhan, S. Ag. Ia juga menyampaikan bahwa siswa madrasah harus bisa berprestasi bukan hanya di tingkat lokal, tetapi juga pada tingkat nasional, sehingga siswa madrasah bisa dibanggakan dan bisa bersaing dengan madrasah lainnya.” ungkapnya.

Dalam kunjungannya tersebut, Bapak Dodi juga meninjau langsung ke lokasi Pembangunan ruang belajar (rombel) yang berlantai dua. Pihaknya  berharap pembangunan ruang belajar tersebut bisa berjalan dengan lancar dan sukses sampai pada batas waktu yang sudah direncanakan.



Sementara itu, Kepala bidang Pendidikan Madrasah Bapak Misbahuddin, S. Ag., M. Ag. menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan apresiasi dari Kepala Subdit Sarpras KSKK Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, semoga dengan kunjungan dari Kepala Subdit Sarpras KSKK Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam menjadi pemicu untuk meningkatkan kualitas pendidikan di MTsN 2 Majene, Kemudian terkait pembangunan, beliau menyampaikan dengan tegas bahwa pembangunan SBSN harus mengejar target sebagimana yang sudah di MOUkan antar Perusahaan dengan Pihak Kementerian Agama.



Pada saat yang sama Kasubag TU Bapak Suharli juga menyampaikan hal yang sama, bahwa pembangunan SBSN Harus menyesuaikan waktu sebagaimana formulasi yang sudah disepakati, karena kalau tidak akan ada konsekuensi yang harus diterima oleh pihak terkait, dan ini tegas kami sampaikan disetiap pertemuan, apalagi kehadiran Bapak subdit kemenag RI menjadi prisai bahwa pihak kemenag tidak ragu untuk melakukan hal hal yang bisa merugikan perusahaan ketika MOU itu tidak di indahkan. 

Ditemui ditempat yang berbeda kepala madrasah mengaku, bahwa madrasah masih membutuhkan tambahan lbangunan untuk mengembangkan sarana dan prasarana guna meningkatkan pelayanan yang lebih baik lagi kepada anak bangsa, semoga kedepannya SBSN tetap masuk di Madrasah ini, dan Berharap Lab Terpadu menjadi skala prioritas  untuk pembangunan berikutnya.










Demikian Laporan Karewa Marasa Inmas MTsN 2 Majene. 

By Tasriq. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MTsN 2 Majene Memperingati Hardiknas 2 Mei 2024 dengan Upacara

Sampaikanlah Meskipun Hanya Satu Ayat

Syti Maharani Membanggakan Civitas MTsN 2 Majene