Pelatihan Penulisan Jurnalistik, Fotografi dan Manajemen Sosial Media Kemnterian Agama Sulbar


Humas_Karewa Marasa Inmas MTsN 2 Majene. Pelatihan Jurnalistik, Fotografi, dan Manajemen Sosial Media, dilaksanakan di Asrama Haji Provinsi Sulbar (Mamuju) dihadiri dan di buka oleh Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi. Sulbar Bapak Dr. Syafruddin Baderung, S. Pd., M. Pd. Selasa, 21/06/2023.

Hadir juga Kepala Bagian Tata Usaha Bapak Suharli, S. Ag., M.Pd.I, Ketua Panitia Pelaksana dan seluruh Peserta dari Kehumasan di Setiap Satker Kementerian Agama se Sulawesi Barat.

Dalam sambutannya kepala Kanwil Kementerian Agama mengatakan, bahwa "Pegawai Kementerian Agama se Sulawesi Barat berjumlah kurang lebih 3000 orang, dan  tidak mungkin dari jumlah itu tidak ada aktifitas, sehingga penting bagi kemenag memastikan bahwa seluruh aktifitas kantor kemenag dan madrasah dapat tersampaikan ke publik, sehingga kepercayaan publik terhadap kerja kerja Kementerian Agama dapat meningkat setiap tahun.

Kemudian beliau juga menyampaikan bahwa "Penulisan informasih itu harus terpenuhi prinsif 5 W + 1 H. Karena kejelasan berita tergantung dari bagaimana penulis memperhatikan What,  who, when, where, why dan how. Selanjutnya beliau juga menyampaikan bahwa penulisan redaksi harus juga didukung dengan gambar/video yang diambil secara profesional, sehingga penting bagi Fotografer untuk memperhatikan engel shoot, time dan kesejajaran objek shoot. 

Bapak kakanwil Kementerian Agama setelah membuka acara pelatihan kemudian beliau meninggalkan tempat menuju ke acara yang ke dua pagi ini. 

Demikian Laporan Karewa Marasa

By Tasriq. 

082244821710


Komentar

Postingan populer dari blog ini

MTsN 2 Majene Memperingati Hardiknas 2 Mei 2024 dengan Upacara

Sampaikanlah Meskipun Hanya Satu Ayat

Syti Maharani Membanggakan Civitas MTsN 2 Majene