Kembali Kulafalkan Seuntai Pesan Suci dihadapan Jamaah

 Kembali Kulafalkan Seuntai Pesan Suci di Hadapan Jamaah.







(Humas) - Inmas MTsN 2 Majene. Malam ke 20 Ramadhan, Muhammad Sofyan Ganna, Ikram dan Husain kembali menjajal kemampuan mereka sebagai calon ustad prodak binaan Mursalin, S.Pd di 3 (tiga) Masjid di kota Kecamatan Pamboang yakni, Mesjid AlIkhsan Galung - galung Kel. Lalampanua, Mesjid Besar Al-Fatah (Peninggalan Raden Suryodilogo sebagai penyebar islam pertama kali di Pamboang) dan Mesjid Raudatul Amilin Taduang Pamboang (10/04/23).

Pendakwah yang tergabung dalam Tim Syafari Ramadhan pada malam ini begitu lengkap, kehadiran para dedenkot madrasah menambah inspirasi dan motifasi bagi siswa yang melanglang buana setiap malam di bulan ramadhan.

Hadir, Kepala Madrasah, Bapak Ismail Saleh, S.Pd., M.Pd, Kepala TU Bapak Subhan, S.Ag, Koordinator/Wakamad Humas dan Keagamaan Bapak Ahmad Mambani, S.Pd, Pembina. bapak Mursalin, S.Pd, kemudian ada Pak Asrul, Tasriq, Talha, ibu Ernawati, Jazri, dan terkhusus Ibunda Sofyan Ganna Ibu Islamiah, hadir menyaksikan anak semata wayangnya merajai podium Alikhsan malam ini.

Menetes air mata kebahagiaan menyaksikan ananda dengan santai tanpa beban menyampaikan pesan agama, layaknya penceramah yang sudah memilki jam terbang, suatu anugrah yang patut di syukuri karena anak se ukuran dia, sudah berani berdiri dihadapan para jamaah untuk menyampaikan pesan ilahiyyah. Ungkapnya berkaca kaca.

Kemudian tak henti hentinya pimpinan madrasah menyampaikan motivasi kepada para pendakwa dan tim syafari madrasah, agar tetap semangat untuk menjadikan momen ini sebagai dasar pijakan untuk lebih giat belajar agar ruang ruang pablik nantinya menjadi lahan bagi ananda semua mendapat legitimasi masyarakat untuk menyampaikan dakwa. Pangkasnya.

Selanjutnya Bapak Subhan, S.Ag sangat terpukau dengan kemampuan anak didik madrasah, beliau hanya menyampaikan bahwa pembinaan kepada anak didik di madrasah harusbterus ditingkatkan.

Penyampaian Seuntai Pesan Suci dari ananda bertiga diresfon baik oleh bapak pembangunan mesjid, khususnya di mesjid alikhsan, beliau sangat apresiatif dan mengucapkan terima kasih atas kehidiran ananda di mesjid kami, berharap setiap tahun bulan ramadhan selalu ada siswa madrasah hadir sebagai regenerasi agamais di kecamatan Pamboang.

Tim syafari Ramadhan madrasah terus bersemangat atas resfon positif dari berbagai pihak dan akan terus berbenah agar penampilan ananda setiap tahunnya lebih baik disetiap waktu dan kesempatan.

Demikian laporan Inmas MTsN 2 Majene

Kontributor

By Tasriq.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MTsN 2 Majene Memperingati Hardiknas 2 Mei 2024 dengan Upacara

Sampaikanlah Meskipun Hanya Satu Ayat

Syti Maharani Membanggakan Civitas MTsN 2 Majene